Title | KARYA TULIS ILMIAH : PROFIL PERESEPAN OBAT UNTUK PASIEN PENDERITA BPH (BENIGN PROSTATIC HYPERPLASIA) DI INSTALASI FARMASI RAWAT JALAN RSUD PASAR REBO PERIODE FEBUARI - MARET 2022 |
Edition | |
Call Number | KTI 430 22 |
ISBN/ISSN | |
Author(s) | SITI PUTRI BETHAWIDIANATA - Personal Name |
Subject(s) | BPH inhibitor 5α- reductase |
Classification | |
Series Title | GMD | CD-ROM |
Language | Indonesia |
Publisher | Fakultas Farmasi Universitas Pancasila |
Publishing Year | 2022 |
Publishing Place | Jakarta |
Collation | |
Abstract/Notes | Benign Prostatic Hyperplasia adalah hyperplasia (pembesaran) sel stroma dan sel epitel kelenjar prostat atau dapat disebut dengan pembesaran prostat jinak. BPH terjadi pada pria berumur tua mulai dari lansia hingga manula (>65 tahun). Penyebab dari munculnya BPH dapat terjadi karena perubahan hormone yang tidak stabil akibat faktor penuaan, akibat aktivitas yang minim, pola diet dan faktor lainnya. Karya Tulis Ilmiah ini bertujuan untuk mengetahui golongan obat yang paling banyak diresepkan dan rentang umur yang paling besar pada penderita BPH (Benign Prostatic Hyperplasia) di Instalasi Farmasi Rawat Jalan RSUD Pasar Rebo. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh resep pasien BPH Periode Febuari-Maret 2022. Metode yang digunakan yakni deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian didapatkan bahwa, terapi farmakologi kombinasi golongann α-blocker + inhibitor 5α- reductase diresepkan sebanyak 62%, Monoterapi α-blocker sebanyak 29%, Terapi kombinasi golongann α-blocker+inhibitor 5α- reductase bersamaan dengan antibiotic golongan Sefalosporin sebanyak 5%, Monoterapi golongan inhibitor 5α- reductase sebanyak 1%. Terapi kombinasi bersamaan dengan OAINS (Na. diklofenak) sebanyak 1%, dan penggunaan terapi kombinasi dengan Vitamin B kompleks sebanyak 2%. Kesimpulan dari hasil yang didapat yakni golongan obat yang paling banyak diresepkan yakni terapi kombinasi dari golongan obat α-blocker dikombinasikan dengan golongan inhibitor 5α-reduktase. Rentang umur penderita BPH (Benign Prostatic Hyperplasia) yang paling banyak yakni pada rentang umur 65-92 tahun (73%). Kata kunci: BPH, α-blocker, inhibitor 5α- reductase |
Specific Detail Info | |
Image | ![]() |
File Attachment | LOADING LIST... |
Availability | LOADING LIST... |
Back To Previous |